Peringati Hari Gizi Nasional, Dinkes Tangsel Gelar Edukasi Gizi Serentak di 69 Sekolah

Tangsel, PUSTAKA KOTA- Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional ke-66 yang diperingati secara serentak pada Rabu, 21 Januari 2026, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendukung pelaksanaan kegiatan Edukasi Gizi Serentak yang diinisiasi oleh Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI).

 

Kepala Dinkes Kota Tangsel, Allin Hendalin Mahdaniar, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari gerakan nasional untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya gizi seimbang.

 

“Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional ke-66, Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan mendukung Persatuan Ahli Gizi Indonesia dalam pelaksanaan kegiatan Edukasi Gizi Serentak yang diselenggarakan di 1.256 titik lokasi di seluruh Indonesia,” ujar Allin, Kamis (22/1/2026)

 

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan literasi gizi dan membentuk perilaku hidup sehat, tetapi juga menjadi bagian dari upaya pencatatan Rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) sebagai kegiatan edukasi gizi serentak terbanyak.

 

“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya nasional untuk meningkatkan literasi gizi, membentuk perilaku hidup sehat, serta mendukung pencapaian Rekor MURI sebagai kegiatan edukasi gizi serentak terbanyak di Indonesia,” katanya.

 

Di Kota Tangerang Selatan, edukasi gizi serentak dilaksanakan di 69 titik sekolah yang tersebar di tujuh kecamatan. Kegiatan tersebut melibatkan tenaga kesehatan dan ahli gizi untuk memberikan pemahaman kepada para siswa mengenai pentingnya pola makan bergizi seimbang sejak usia dini.

 

“Di Kota Tangerang Selatan, kegiatan edukasi gizi ini dilaksanakan di 69 titik sekolah yang tersebar di tujuh kecamatan, sebagai bentuk komitmen bersama dalam mewujudkan generasi yang sehat, cerdas, dan bergizi seimbang,” tutup Allin.