PUSTAKA KOTA, Jakarta – Bank DKI menunjukkan kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat yang terdampak kebakaran di Kampung Bali Matraman, Kecamatan Manggarai, Jakarta Selatan, dengan menyalurkan berbagai bantuan.
Bantuan tersebut meliputi kebutuhan pangan seperti makanan instan dan vitamin, sandang seperti pakaian, kebutuhan balita, serta perlengkapan pendidikan seperti tas, buku, dan pulpen.
Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo mengatakan, kepedulian yang mendalam terhadap musibah yang menimpa masyarakat setempat.
“Sebagai Bank Milik Pemprov DKI Jakarta, kami merasa memiliki tanggung jawab untuk meringankan dampak bencana kebakaran di Kampung Bali Matraman, Kecamatan Manggarai,” ujar Agus dalam keterangannya, Rabu (21/8/2024).
Agus berharap bantuan ini bisa memberikan dorongan semangat serta membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat yang terkena dampak.
Sementara itu, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi menambahkan, bantuan yang disalurkan oleh Bank DKI melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR).
“Bantuan CSR ini diharapkan akan mendukung penanganan dan pemulihan pasca bencana serta memberikan manfaat bagi warga di Kampung Bali Matraman dan sekitarnya,” tutup Arie.
Bank DKI terus berkomitmen untuk mendukung masyarakat dalam menghadapi masa-masa sulit dan berharap bantuan ini dapat membantu mempercepat pemulihan bagi semua yang terdampak.
Diketahui, kebakaran yang melanda permukiman warga di Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan terjadi pada Selasa (13/8/2024), dini hari.
Berdasarkan laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta dan Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, kebakaran berdampak pada 3.332 jiwa dari 1.172 Kepala Keluarga di 21 RT dari RW 006 dan RW 012 Kelurahan Manggarai. (HFZ)