Bursa Pilkada Tangsel 2024 Mulai Ramai, Kini Muncul Nama Erlangga Yudha Setelah Benyamin-Pilar

PUSTAKA KOTA, Tangsel – Wakil Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Partai Golkar Banten, Erlangga Yudha Nugraha turut digadang-gadang meramaikan bursa pencalonan kepala daerah Tangerang Selatan pada Pilkada 2024.

Menurut Erlangga, ketetapan langkah maju dalam kontestasi politik di Tangsel merupakan terobosan bahwa anak muda juga dapat berkiprah menjadi pemimpin daerah.

Read More

“Bahwa kami anak muda ini tidak hanya berada di belakang layar dunia perpolitikan. Justru kita harus berani melakukan terobosan dan bahkan muncul ke permukaan sebagai sosok politik di skala kota, provinsi maupun nasional,” kata Erlangga kepada awak media, Jakarta, Minggu (5/5/2024).

Langkah Erlangga ini telah sampai pada pendaftaran dan penjaringan bacalon wali kota dan wakil wali kota Tangsel yang dibuka sejumlah partai politik di Kota Tangerang.

Erlangga mengaku dengan kehadiran anak muda di Pilkada 2024 Kota Tangerang dapat memberi warna baru dalam kancah perpolitikan.

Pasalnya, kata anak sulung dari Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie itu sosok anak muda dapat memberi gagasan gemilang dalam kemajuan pembangunan yang tengah berlangsung.

“Saya dari AMPG Provinsi Banten memang sebagai kader muda ingin menunjukan bahwa kami generasi muda ini meskipun berkecimpung di dunia politik berada di sektor sayap partai tapi tetap punya kans untuk melakukan satu terobosan dengan punya cita-cita membuat satu kota menjadi anak muda banget,” ungkapnya.

Erlangga saat ini diketahui juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi (Askot) PSSI Kota Tangsel. Ia mengaku mengikuti bursa kandidat Pilkada 2024 Kota Tangerang beranjak dari kegelisahannya.

“Yang pasti, saya mendaftar sebagai bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang atas dasar keinginan sendiri. Sebagai anak muda saya dengan minat dan keresahan di kota kelahiran saya, makanya saya ingin berkecimpung di kota kelahiran saya,” tutup Erlangga.

Related posts