Polsek Ciputat Timur Berhasil Ungkap Dugaan Pelarian Anak di Rempoa

Kapolsek Ciputat Timur Kompol Bambang Askar Sodiq didampingi Kanit Reskrim Polsek Ciputat Timur Iptu Akhmad Kholil Efendi.

 

PUSTAKA KOTA. Tangsel-Polsek Ciputat Timur melakukan pengecekan tempat kejadian perkara (TKP) terkait dugaan tindak pidana melarikan anak di wilayah Kelurahan Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan, Jumat (30/1/2026) malam.

Kasus ini dilaporkan setelah seorang anak perempuan berinisial A.N. (15) diduga meninggalkan rumah sejak Kamis (29/1/2026) sekitar pukul 15.20 WIB dan hingga malam hari tidak kembali.

Menurut keterangan kepolisian, sebelum pergi korban sempat berpamitan kepada orang tuanya untuk membuat curriculum vitae (CV) dan keperluan lamaran magang atau praktik kerja lapangan (PKL). Namun, hingga malam hari keberadaan korban tidak diketahui, sehingga keluarga melakukan pencarian dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ciputat Timur.

Baca Juga: Kapolres Tangsel Ikut Apel Aksi Bersih Sampah di Tangsel

Menindaklanjuti laporan itu, Piket Reskrim Polsek Ciputat Timur yang dipimpin Kanit Reskrim IPTU Akhmad Kholil Efendi bersama Panit Reskrim IPTU Saipul Gapur melakukan cek dan olah TKP serta meminta keterangan sejumlah saksi.

“Dari hasil penyelidikan awal, polisi memperoleh informasi bahwa korban diduga pergi bersama seorang pedagang tahu bulat.” Terang
Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Bambang Askar Sodiq

kemudian Petugas mendatangi sebuah kontrakan yang diduga sebagai tempat tinggal terduga pelaku di wilayah Kelurahan Rengas, Kecamatan Ciputat Timur dari keterangan salah satu saksi menyebutkan bahwa korban sebelumnya pernah dibawa oleh terduga pelaku ke kontrakan tersebut.

Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Bambang Askar Sodiq, mengatakan bahwa pihaknya masih terus melakukan pendalaman, pemeriksaan saksi-saksi, serta koordinasi dengan penyidik guna mengungkap keberadaan korban dan pihak-pihak yang terlibat dan pihaknya melakukan upaya maksimal untuk menemukan korban dan menuntaskan perkara ini.

“Alhamdulillah hasil kerja keras bersama Jatanras Polda Metro Jaya dan Polsek Ciputat Timur Korban A.N (15)
sudah kami temukan di daerah Karawang semalam” Jelas Bambang Sabtu (31/01/2026)

Lebih lanjut Bambang mengatakan Saat ini pihaknya akan mengklarifikasi antara keluarga korban dan pelaku atau terlapor.

Bambang menghimbau dan mengingatkan kepada masyarakat
pentingnya peran orang tua dan lingkungan dalam meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak guna mencegah terjadinya kasus serupa.(Cep)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 comment