Serdik Sespimen Beri Bantuan ke Panti Asuhan dan Rumah Ibadah di Jakarta

  • Whatsapp

PUSTAKA KOTA, Jakarta, – Semarak Ramadhan 1443 Hijriah turut dimanfaatkan oleh peserta didik (serdik) sekolah staf dan pimpinan menengah (Sespimmen) Polri angkatan 62 dengan menggelar bakti sosial.

Bakti sosial berupa bantuan sejumlah uang tunai itu diberikan kepada panti asuhan dan sejumlah rumah ibadah yang ada di Jakarta, pada Jumat (15/4/2022).

Panti asuhan yang disasaran untuk diberikan santunan yakni Panti Asuhan Putra Nusa Jalan Penjernihan 1 Nomor 11 Pejompongan.

Serdik Lalu Hedwin mengemukakan, kegiatan bakti sosial itu dilaksanakan untuk membantu masyarakat dalam menjalankan ibadah bulan suci Ramadhan di tengah pandemi Covid-19.

“Bantuan uang tunai ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan pokok dimengimbau di dalam menjalani kegiatan sehari-harinya,” ujar Hedwin.

Pada baksos yang juga menghadirkan Serdik Hadi Kristanto juga diberikan bantuan ke sejumlah rumah ibadah berupa uang tunai sembako hingga pembagian takjil untuk berbuka puasa.

Di tengah kesempatan itu, Hedwin mengimbau kepada masyarakat untuk selalu dapat mematuhi protokol kesehatan (prokes) di tengah aktivitas di luar rumah guna mencegah penularan Covid-19.

“Tetap menjalankan protokol kesehatan 5 m (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi) serta mengikuti kebijakan pemerintah untuk melakukan vaksinasi,” kata Lalu Hedwin.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *