PUSTAKA KOTA, Tangsel – Pada tanggal 4 Oktober 2024, Provinsi Banten merayakan HUT ke-24.
Provinsi ini resmi terbentuk setelah pemekaran dari Jawa Barat pada 4 Oktober 2000, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2000.
Menanggapi itu, Benyamin Davnie, calon petahana wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) nomor urut satu, menyatakan harapannya agar Banten terus berinovasi dan memberikan manfaat nyata bagi warganya.
“Banten harus memainkan peran lebih aktif dalam proyek strategis jangka menengah dan bersaing dengan provinsi lain,” ungkap Benyamin setelah berkampanye di Serpong Utara, Kamis (3/10/2024).
Ia menekankan bahwa setiap wilayah memiliki karakter dan tantangan masing-masing, baik dalam infrastruktur, ekonomi, maupun aspek sosial. Dengan sistem pemerintahan yang baik, ia yakin Banten dapat berkembang dan meningkatkan daya saingnya.
Benyamin juga mendorong agar komunikasi antara pemerintah provinsi dan daerah lainnya lebih produktif dan berkualitas, terutama dalam merumuskan kebijakan pembangunan yang merata.
“Provinsi seharusnya tidak hanya berfungsi sebagai ibu kota atau kabupaten ke-9, tetapi benar-benar harus mengayomi daerah-daerah, dengan komunikasi yang terbuka dan kolaborasi dalam perencanaan,” tutup Benyamin.