Hujan Rendam Sejumlah Wilayah Tangerang Selatan, BPBD: Ratusan KK Terdampak

Petugas BPBD Kota Tangerang Selatan

 

PUSTAKA KOTA,Tangsel – Hujan lebat yang mengguyur Kota Tangerang Selatan sejak Kamis (22/1/2026) pagi menyebabkan genangan air di sejumlah wilayah permukiman warga. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan mencatat sedikitnya lima titik genangan dengan tinggi muka air (TMA) berkisar 5 hingga 25 sentimeter.

Penata Layanan Operasional sekaligus Komandan Peleton (Danton) Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan, Dian Wiryawan,menyampaikan bahwa genangan tersebut berdampak pada ratusan kepala keluarga (KK) serta mengganggu aktivitas dan akses jalan warga.

“Genangan terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi dan berlangsung lama, ditambah dengan luapan kali serta sistem drainase yang belum optimal di beberapa wilayah,” ujar Dian Wiryawan dalam keterangan tertulis, Kamis (22/1/2026).

Baca Juga:Disdikbud Tangsel Siapkan PTDH bagi Oknum Guru SDN Rawa Buntu 01

Salah satu lokasi terdampak berada di RW 04 Perumahan BPI, Pamulang Timur, dengan TMA sekitar 5 cm dan berdampak pada sekitar 80 KK. Genangan juga terjadi di Perumahan Lembah Pinus, Pamulang Barat, dengan ketinggian air mencapai 25 cm dan memengaruhi sekitar 100 KK.
Selain itu, genangan dilaporkan di Jl. Kemuning 3 Pamulang Barat, Perumahan Reni Jaya, serta Jl. Kunir Pondok Cabe Udik, yang sebagian besar disebabkan oleh hujan berkepanjangan dan penyumbatan saluran drainase.

Lebih lanjut Dian menyebutkan, hingga pukul 10.50 WIB, seluruh titik genangan masih terpantau dan petugas telah diterjunkan untuk melakukan pemantauan serta siaga di lokasi.

“Saat ini kami fokus pada monitoring lapangan dan kesiapsiagaan personel. Kami juga berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan drainase dan antisipasi jika debit air kembali meningkat,” tambahnya.

BPBD Kota Tangerang Selatan mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi genangan susulan, menghindari aktivitas di area terdampak, serta segera melapor kepada petugas apabila kondisi memburuk. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *