Sajikan Atraksi Ragam Budaya Tanah Air, Pembukaan Festival Budaya Nusantara III Kota Tangerang Berlangsung Meriah

  • Whatsapp
Kemeriahan Festival Budaya Nusantara III di Kota Tangerang

 

PUSTAKA KOTA, Tangerang- Pembukaan Festival Budaya Nusantara III Kota Tangerang yang berlangsung di Pelataran Pusat Pemerintahan Kota Tangerang berlangsung meriah, Kamis (5/12). Sebagai pembuka festival, pawai budaya Nusantara sukses menarik perhatian penonton dengan berbagai atraksi kesenian dari berbagai kota di tanah air seperti Reyog Ponorogo dari Jawa Timur, atraksi debus Banten, barongsai, pertunjukan golok Ciomas raksasa sepanjang 7 meter, ondel-ondel, dan atraksi budaya lainnya.

Read More

Tak hanya dimerihakan oleh penampilan budaya dari berbagai daerah di Indonesia seperti Tasikmalaya, Bogor, Depok, Sukabumi, Surakarta, Cilegon, Serang, Bekasi, pawai ini juga dimeriahkan oleh pertunjukan pencak silat dari negara lain yakni Malaysia, Singapura, dan Belanda.

“Acara ini merupakan cerminan keberagaman Kota Tangerang multi kultur seperti Betawi, Arab, Sunda, dan Jawa. Melalui festival ini, mari kita rawat dan lestarikan budaya leluhur,” kata Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat menyampaikan sambutan sesaat sebelum pawai dimulai.

Arief menambahkan, Festival Budaya Nusantara merupakan upaya Pemerintah Kota Tangerang mempopulerkan keragaman budaya di Kota Tangerang. Ia berharap melalui festival tersebut warga Kota Tangerang dapat mengetahui berbagai budaya yang berkembang di wilayahnya.

“Melalui festival budaya, kami harapkan masyarakat Tangerang dapat mengetahui kesenian dan kebudayaan yang ada di Kota Tangerang,” ujar Arief. Apalagi, festival budaya yang sudah digelar kali ketiga ini disaksikan oleh pelajar di Kota Tangerang, sehingga secara tidak langsung memberikan edukasi pada generasi muda.

 

Baca Juga : Tangerang Local Movement Jadi Wadah Pelaku Industri Kreatif Clothing

Gelaran festival budaya ini juga bertepatan dengan pelaksanaan Rakorkomwil APEKSI III, sehingga tampilan kesenian dari 25 kota Komwil III turut meramaikan pembukaan festival ini. Selain pawai budaya, berbagai perlombaan juga digelar pada acara ini, seperti Lomba Fashion Carnaval, Lomba Musik Tradisi, Lomba Lenong Betawi, Lomba Seni Liong Naga, Lomba Seni Barongsai, Lomba Fotografi, dan Lomba Kuliner khas Kota Tangerang (khusus PKK se-Kota Tangerang).

Tak hanya menampilkan ragam budaya Nusantara, untuk menghibur pengunjung, panitia penyelenggara menyiapkan 110 stand kuliner, fashion, ataupun kerajinan tangan oleh para pelaku UKM se-Kota Tangerang dan juga para komunitas-komunitas seni yang ada di Kota Tangerang.

Usai pawai budaya, penonton juga akan dihibur dengan penampilan tari kolosal dan wayang golek pada malam harinya. Acara yang berlangsung hingga 8 Desember ini bakal dimeriahkan artis ibu kota seperti Rina Nose, Daus Mini, Azis Gagap, Komeng, Jarwo Kuat, Narji, Doyok, dan Ginanjar. (Arif)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *